Resep Membuat Kue Donat Kentang Empuk

Resep Membuat Kue Donat Kentang Empuk


Bahan-bahan Kue Donat Kentang :

*500 gram tepung terigu protein tinggi
*50 gram susu bubuk fullcream
*1 bungkus atau 11 gram ragi instant
*250 gram kentang di kukus, haluskan lalu di dinginkan
*100 gram gula halus
*100 gram mentega
*Setengah sdt garam
*4 butir kuning telur
*100 ml air dingin

Pelengkap:

*Gula donat (gula bubuk khusus untuk donat)
*cokelat leleh

Sudah disiapkan bahan-bahannya sekarang kita lakukan Cara membuat Kue donat kentang Empuk :

*Campurkan bahan-bahan yang sudah disiapkan tadi yaitu tepung terigu, gula, susu bubuk, dan ragi instant dalam satu wadah lalu di aduk hingga merata
*Masukkan kentang yang sudah dihaluskan tadi dengan bahan-bahan yang sudah di campurkan dan diratakan dalam 1 wadah
*Masukkan kuning telur yang sudah di siapkan dengan air dingin, uleni hingga merata dan setengah kalis.
*Tambahkan mentega dan garam, uleni terus hingga kalis elastis. Diamkan selama 20 menit.
*Buatlah adonan menjadi 12 buah donat yang dibentuk bulat-bulat dan diberi lubang pada tengah nya lalu diamkan adonan selama 20 menit, tunggu sampai adonan terlihat mengembang
*Masukkan minyak lalu panaskan (masukan minyak sekiranya bisa membuat donat terendam) Goreng donat yang sudah dilubangi tadi dengan api sedang sampai kuning keemasan.
*Jika Sudah kekuning-kuningan Angkat, kemudian tiriskan.
*Taburkan gula donat, atau hias dengan coklat sebagai pemanis.

*********************
Like dan Share ke teman2 kamu yg lain yah
Belajar Masak jadi Lebih Mudah
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Donat Kentang dengan judul Resep Membuat Kue Donat Kentang Empuk. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://resep-dapurumami.blogspot.com/2013/10/resep-membuat-kue-donat-kentang-empuk.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown - Friday, October 25, 2013

Belum ada komentar untuk "Resep Membuat Kue Donat Kentang Empuk"

Post a Comment