Plecing Kangkung

Resep dan Cara Memasak Plecing Kangkung

BAHAN
- 2 ikat kangkung, potong-potong, rebus
- 75 g tauge, seduh dengan air panas
- 6 sdm minyak goreng, panaskan
- 1 bh jeruk limau
- 1 sdt garam
- AJI-NO-MOTO secukupnya

Bumbu halus :
- 5 bh cabai merah besar
- 3 siung bawang merah
- 3 bh cabai rawit
- 5 btr kemiri, sangrai
- 2 sdm terasi, bakar

CARA MASAK
1. Haluskan cabai merah, cabai rawit, bawang merah, kemiri, dan terasi dengan air.
2. Rebus kangkung hingga layu, angkat dan tiriskan. Seduh tauge, tiriskan. Sisihkan.
3. Campur bumbu halus dengan garam, air jeruk, dan AJI-NO-MOTO, sisihkan. Panaskan minyak goreng.
4. Tuangkan minyak ke campuran bumbu, aduk rata. Siramkan bumbu ke atas kangkung dan tauge. Sajikan.

Bersama Resep Dapur Umami Mari Belajar Masak 

 

Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Olahan sayuran / Plecing Kangkung dengan judul Plecing Kangkung. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://resep-dapurumami.blogspot.com/2013/11/resep-dan-cara-memasak-plecing-kangkung.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown - Wednesday, November 6, 2013

Belum ada komentar untuk "Plecing Kangkung"

Post a Comment